Beranda Daerah Bogor Utara Akan Miliki RSUD Baru

Bogor Utara Akan Miliki RSUD Baru

105

Modusinvestigasi.Online, Bogor – Pembangunan tahap I RSUD Bogor Utara, Desa Cogrek, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, dipastikan tidak akan selesai 100 persen pada akhir 2021.

Pasalnya, dengan menyisakan waktu 53 hari kerja, progres pembangunan RSUD Bogor Utara masih sekitar 30 persen. Fakta ini kemudian membuat Anggota DPRD Jawa Barat, Asep Wahyuwijaya sedikit kecewa.

Bagaimana pun, anggaran pembangunan RSUD Bogor Utara, menggunakkan APBD Provinsi Jawa Barat sebesar Rp93 miliar, yang ikut disuarakan Asep, yang berasal dari Kabupaten Bogor, kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

“Tadi bertemu dengan kontraktornya. Katanya progres saat ini baru sekitar 30 persen, karena memang baru mulai September 2021. Mereka bilang, pada akhir tahun ini maksimal bisa selesai 80 persen saja,” kata Asep saat meninjau lokasi pembangunan RSUD Bogor Utara, Jumat (12/11/2021).

Politisi Demokrat itu, sangat berharap kepada penyedia jasa PT Jasa Semanggi Engginering (JSE)pembangunan RSUD Bogor Utara, memaksimalkan waktu yang ada, sekaligus memperhitungkan cuaca di Bogor yang sulit diprediksi. (Veronica)