Modusinvestigasi.Online, Bogor – Puluhan relawan dari unsur masyarakat,pihak instansi kecamatan dan staf desa sekecamatan Cijeruk,serta rekan – rekan wartawan sangat antusias mengikuti acara donor darah yang rutin di lakukan di aula kecamatan Cijeruk secara berkala,Selasa (16/11/2021).
Suhanda ketua PMI kecamatan Cijeruk mengatakan kegiatan ini agenda rutin Relawan PMI kecamatan Cijeruk dalam rangka mengikuti perintah dari PMI kabupaten Bogor untuk memenuhi stok darah.dan sudah menjadi agenda dan intruksi dari pihak PMI kab Bogor,selain dari bencana kemanusiaan dan kesehatan.
PMI tingkat kecamatan Cijeruk mencari atau menerima relawan donor darah, dimana untuk kebutuhan saudara – saudara kita yang sangat memerlukan darah.
Lanjut suhanda menjelaskan kebetulan agenda ini bersamaan dengan reses dewan dan peringatan maulidan nabi besar Muhammad saw.selain itu PMI tingkat kecamatan Cijeruk memberikan piagam penghargaan kepada pendonor darah yang sudah mencapai 22 kali yaitu saudara m Handi atau yang akrab di sapa ided pada saat acara reses di aula kantor kecamatan Cijeruk, ” Jelasnya.
Target sekitar 50 relawan namun pihak kabupaten sudah menyiapkan stok kantong darah mencapai 80 kantong,kebutuhan oleh bank darah saat ini pihak medis lah yang mengetahuinya, ” Ungkap, Suhanda.
Harapan nya dengan adanya reward atau penghargaan sebanyak 22 kali bisa memotivasi para relawan lainnya untuk mendonorkan darahnya dalam rangka kemanusiaan,bisa membantu untuk sesama terutama untuk wilayah kecamatan Cijeruk, ” Jelasnya.
Sementara rahmad Hidayat lubis salah seorang wartawan yang ikut mendonorkan darahnya mengatakan kegiatan ini sangat positif dan bagus sekali untuk di ikuti karena selain memberikan bantuan kepada yang membutuhkan kita juga bisa menjaga kesehatan agar peredaran darah yang tersumbat dapat kembali lancar dan normal, ” Jelasnya.
Lebih lanjut Rahmad mengajak kepada rekan- rekan wartawan untuk menyumbangkan darahnya untuk kemanusiaan dan membantu sesama, ” Jelasnya. (Veronica)